PEMAHAMAN ALKITAB

 

     

 

 

 

PEMAHAMAN ALKITAB

 
   

 

PELAJARAN  12

 

BAGAIMANA MENJADI ORANG KRISTEN YANG KUAT ?

        Saya pikir bahwa kita sebaiknya menyelesaikan pelajaran ini dengan belajar tentang cara-cara yang kita bisa punyai untuk memperoleh kemenangan atas iblis. Pengetahuan yang Anda sudah pelajari, kalau mulai Anda pakai dalam hidup Anda, Anda akan tumbuh sebagai orang Kristen yang dewasa.  Di bawah ada beberapa dasar Alkitab yang akan menolong Anda tumbuh secara rohani.  Seorang Kristen yang masih bayi dalam Yesus Kristus, harus tumbuh secara rohani. (I Korintus 3:1-3).

 I.        Anda akan mempunyai banyak peperangan setelah menjadi orang Kristen.

a.       Semua orang Kristen akan mempunyai banyak peperangan.  Bacalah             II Timotius 3:12; Filipi 1:26-29; I Korintus 10:13.

b.      Peperangan itu dilukiskan sebagai peperangan yang rohani. (Efesus 6:10-18)

c.       Ada tiga musuh seorang Kristen, yang mana mereka? (I Petrus 5:8;               I Yohanes 2:15; Galatia 5:17)______________________, _________________,  _____________________? 

II.     Kalau Anda mau menang atas iblis, pakailah selalu dasar Alkitab di bawah ini dalam hidup Anda.

a.       Pilihlah musik yang akan anda dengarkan yang akan memuliakan Allah melalui hidup Anda.  (Mazmur 100:4).

b.      Berikanlah terima kasih kepada Allah atas semua hal yang Allah berikan kepada Anda.  (Mazmur 100:5).

c.       Selalu memuji kepada Allah. (Mazmur 100:4; Ibrani 13:15).

d.      Selalu mengaku dosa Anda kepada Allah. (I Yohanes 1:9)

e.       Selalu belajar Firman Allah.  (II Timotius 2:15)

f.        Selalu mendoakan orang-orang lain dan diri sendiri Anda.                               (I Tesalonika 5:17; Matius 7:7-11)   

        g.   Ingatlah I Petrus 1:16, “Kuduslah kamu, sebab Aku kudus.” 

CATATAN:  Kalau Anda mau bertumbuh sebagai orang Kristen yang dewasa, Anda harus melepaskan diri Anda sendiri dari semua dosa dalam hidup Anda.

 

 
   

PEMAHAMAN ALKITAB